182 - Kuliah Dimana

Nama Inisiator

Yaufani Adam, ST

Organisasi

NA

Deskripsi Proyek

Aplikasi ini bertujuan untuk memudahkan calon mahasiswa memilih program studi yang sesuai dengan minat dan bakatnya sehingga terhindar dari salah pilih.

Tipe Konten

Aplikasi berbasis web yang dapat diakses melalui perangkat mobile

Masalah yang Diangkat

Secara umum perguruan tinggi di Indonesia kurang memberikan informasi yang detail tentang program studi yang dimiliki sedangkan calon mahasiswa membutuhkan informasi seperti:
1. Apakah program studi tersebut sesuai dengan minat
2. Apakah program studi sesuai dengan bakatnya
3. Bagaimana peluang kerja lulusan program studi tersebut

Minimnya informasi di atas dapat menyebabkan kebingungan mahasiswa sehingga berpeluang besar salah memilih program studi yang berakibat pada lemahnya motivasi mahasiswa menjalani perkuliahan.

Solusi

Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan sebuah aplikasi yang membantu mahasiswa memilih program studi berdasarkan minat dan bakat yang sesuai. Mahasiswa cukup memasukkan keyword yang diinginkan kemudian sistem akan memberikan hasil pencarian yang sesuai. Sistem juga akan memberikan daftar perguruan tinggi negeri dan swasta yang sesuai dengan hasil pencarian yang muncul.

Strategi Distribusi

Melalui jejaring sosial, promosi ke sekolah menengah atas dan kejuruan, iklan di media sosial.

Aplikasi menampilkan hasil pencarian yang akurat, Aplikasi dibuat berbasis web namun tetap mudah diakses dengan perangkat mobile, Optimasi pada kemudahan penggunaan dan kecepatan akses, serta antarmuka yang sederhana namun mudah dipahami

Target Pengguna / Penerima Manfaat

calon mahasiswa & mahasiswa 17-22 tahun di yogyakarta & Indonesia

Kuantitas Output Konten

NA

Indikator Sukses

Aplikasi diakses 5000 pengunjung setiap bulan
klik menuju website resmi Perguruan tinggi yang terukur

Lokasi

Cilacap, Jawa Tengah

Dana yang Dibutuhkan

Rp. 150 Juta

Durasi Proyek

12 Bulan