Nama Inisiator
Idrus bin Harun
Organisasi
Komunitas Kanot Bu
Deskripsi Proyek
Proyek ini merupakan suatu gagasan untuk mewujudkan portal berita tentang dunia edukasi di Aceh, yang diproduksi oleh para pelajar antar sekolah di seluruh Aceh. Sejalan dengan nama portal berita yang digagas, yaitu sikuladaily.com, sikula adalah kata dari bahasa Aceh yang berarti sekolah, di mana distribusi informasi dikhususkan untuk para pelajar di Aceh, khususnya pelajar tingkat sekolah menengah atas atau sederajat yang umumnya mempunyai smartphone untuk mengakses berita edukatif yang didistribusikan.
Tipe Konten
Teks informasi, foto informasi, dan gambar kartun informasi.
Masalah yang Diangkat
Portal berita yang digagas ini bertujuan untuk mengatasi minimnya informasi tentang dunia edukasi di Aceh, dan juga bertujuan untuk menjadi tempat para pelajar di Aceh menjadi citizen jurnalis yang mengabarkan tentang dunia pendidikan yang dijalaninya sehari-hari.
Solusi
Memberikan pelatihan singkat tentang jurnalistik, fotografi, dan kartun, kepada para pelajar lintas sekolah menengah atas untuk kemudian para peserta tersebut bisa mendistribusikan informasi dunia pendidikan mereka dengan memakai smartphonenya masing-masing.
Strategi Distribusi
Setiap hari sikuladaily.com akan memproduksi informasi pendidikan di Aceh yang berdasarkan tulisan para pelajar lintas sekolah, yang kemudian akan didistribusikan secara meluas melalui pelbagai jejaring media sosial seperti facebook dan twitter. Pendistribusian link informasi ini akan dilakukan secara kontinyu setiap harinya.
Target Pengguna / Penerima Manfaat
Masyarakat Pendidikan 16-50 tahun di seluruh Aceh secara khusus dan Indonesia secara umum
Kuantitas Output Konten
3 informasi yang akan diproduksi setiap hari. Ketiga informasi tersebut sebagaimana dijelaskan sebelumnya dapat berupa informasi teks, foto dan kartun.
Indikator Sukses
Sikula Daily baru digagas awal Februari 2014, dan seiring dengan berjalannya portal berita yang masih terbilang masih bayi ini sudah mengalami kenaikan rating yang cukup signifikan. Hal ini bisa dibuktikan dengan rating peringkat alexa.com 1,761,974 secara global, dan 17,518 untuk wilayah Indonesia. Raihan rating yang semakin meningkat ini diupayakan dengan manajemen sharing melalui pelbagai media sosial.
Lokasi
Banda Aceh
Dana yang Dibutuhkan
Rp. 500 Juta
Durasi Proyek
12 Bulan