046 - Pengembangan dan Sosialisasi Aplikasi Mobile Pengadaan.net

Nama Inisiator

Aris Prasetyo

Organisasi

Stardev

Deskripsi Proyek

Pengadaan.net adalah situs non-pemerintah yang menyediakan layanan notifikasi atau pemberitahuan ke email tentang informasi pengadaan barang dan jasa dari seluruh Indonesia. Dengan adanya layanan ini, masyarakat yang membutuhkan informasi bisa dengan mudah dan lebih cepat mendapatkan informasi pengadaan.

Tipe Konten

Kami akan membangun mobile site, aplikasi mobile basis Android, iOS, Blackberry untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan informasi pengadaan barang dan jasa dari pemerintah dari seluruh wilayah Indonesia.

Masalah yang Diangkat

Informasi pengadaan barang dan jasa yang telah dipublikasikan secara online oleh instansi pemerintah terkait, masih dirasakan belum bisa menjangkau publik dengan mudah secara menyeluruh dikarenakan keterbatasan pengetahuan publik mengenai informasi alamat website penyelenggara kegiatan pengadaan pemerintah yang sangat banyak sekali sehingga publik kurang bisa maksimal menyerap semua informasi lelang pengadaan yang tersebar di banyak website.

Maka dari itu kami memiliki tujuan ingin meningkatkan transparansi informasi pengadaan barang dan jasa yang diselenggarakan oleh instansi pemerintah di seluruh wilayah Indonesia.

Solusi

Untuk memenuhi kebutuhan perusahaan penyedia barang dan jasa mendapatkan informasi lelang pengadaan melalui perangkat mobile-nya, Pengadaan.net memiliki rencana akan mengembangkan mobile technology untuk memberikan kemudahan, kecepatan dan kenyamanan bisa diakses di manapun.

Mobile techology yang akan dikembangkan di Pengadaan.net ini adalah mobile site dan Mobile Application yang mendukung beberapa perangkat mobile yang banyak digunakan oleh pengguna seluler.
Fitur Mobile technology dari Pengadaan.net ini akan disosialisasikan dan dikenalkan kepada kalayak umum yang membutuhkan layanan ini dengan melakukan promosi secara online maupun offline.

Strategi Distribusi

Strategi Promosi / Penyebaran:

Sosialisasi melalui internet dan mobile
Sosialisasi melalui pelatihan ke rekanan pemerintah



Kami membuat aplikasi dengan tampilan yang sederhana agar lebih mudah untuk mengoperasikannya.

Target Pengguna / Penerima Manfaat

Perusahaan kecil maupun perusahaan non-kecil yang tersebar di wilayah Indonesia dan semua lapisan masyarakat yang membutuhkan informasi pengadaan untuk pengawasan.

Kuantitas Output Konten

NA

Indikator Sukses

Aplikasi Mobile milik Pengadaan.net banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia untuk mencapai transparansi informasi pengadaan barang dan jasa pemerintah seluruh Indonesia.

Lokasi

Nganjuk, Jawa Timur

Dana yang Dibutuhkan

Rp. 614 Juta

Durasi Proyek

12 Bulan