663 - Perbatasan: Catatan Perjalanan

Nama Inisiator

Nova Ruth Setyaningtyas

Bidang Seni

musik

Pengalaman

18 tahun

Contoh Karya

03 Perbatasan_1.mp3

Kategori Proyek

lintasgenerasi

Deskripsi Proyek

Perbatasan, rencananya akan menjadi sebuah judul buku musikal yang berisi kumpulan cerita saya dalam meretas perbatasan di perjalanan bermusik. Di dalamnya dapat ditemukan observasi tulis saya tentang perbatasan sebagai perempuan yang terlahir di Indonesia dan album akustik yang menelanjangi karya-karya yang pernah saya buat dari genre hiphop, jazz, rnb, sampai pentatonik jawa. Observasi yang berupa buku ini akan saya tulis di bawah bimbingan Ibu Saraswati Sunindyo Phd, seorang penulis, pembimbing dan penggiat budaya di jamannya. Bu Saraswati dahulunya adalah aktifis hak asasi manusia di Jakarta, anggota Teater Bulungan dan Teater Keliling, yang menerima ancaman dari rezim orba dan akhirnya harus pergi untuk tinggal di Amerika. Beliau lalu sempat mengajar gender studies di University of Washington, Seattle, namun akhirnya berhenti karena masalah kesehatan dan sekarang bekerja sebagai perawat kebun. Harapannya hibah ini dapat mendukung komitmen waktu bagi saya dan Ibu Saraswati sehingga kami berdua dapat fokus kepada pengerjaan karya tulis. Sebagian dari dana juga akan membantu biaya proses rekaman album akustik bagian dari karya ini di Malang. Keutuhan karya Perbatasan diharapkan selesai dan siap disebarkan di tahun 2019.

Latar Belakang Proyek

Selama proses berkarya, saya mendapati banyak ketidaksetaraan dan stereotipe terhadap perempuan. Ketika memutuskan untuk berkarya secara internasional, ketidaksetaraan tersebut semakin jelas dan menimbulkan stres berkepanjangan yang akhirnya mempengaruhi kesehatan secara fisik. Tantangan seperti ini tentu tidak hanya terjadi pada saya. Meskipun permasalahan ini belum terselesaikan secara global, saya menemukan titik-titik keberhasilan dalam meretas batas dan menolak ketidaksetaraan yang layak untuk dibagi ceritanya kepada perempuan lain terutama yang bergerak di bidang seni. Saya juga berharap buku musikal ini dapat menambah kesadaran akan ketidaksetaraaan gender ke level yang lebih luas dan tidak terbatas untuk perempuan saja. Dengan memilih Ibu Saraswati sebagai mentor, saya juga ingin menambah pengetahuan tentang isu perempuan Indonesia menurut pandangan kaum akademis. Selain itu minat membaca di Indonesia sebagai negara berbudaya tutur juga sangat kurang. Dengan mengemas bacaan yang lebih dari sebuah buku, saya berharap strategi ini dapat ikut andil tidak hanya untuk menambah minat membaca, namun juga menambah daftar nama penulis perempuan Indonesia.

Masalah yang Diangkat

- Ketidaksetaraan gender di dunia seni, - Keterbatasan hak untuk berpindah-pindah sebagai perempuan Indonesia, - Keterbatasan dalam berekspresi sebagai perempuan, - Kurangnya kolaborasi antar perempuan dari berbagai latar belakang yang berbeda, - Kurangnya minat membaca di Indonesia, - Daftar pendek nama penulis perempuan Indonesia.

Indikator Sukses

- Selesainya buku dan album ini dalam waktu kurang dari satu tahun, - Jumlah penjualan buku dan album ini di paska produksi, - Jumlah dukungan dari berbagai pihak lintas generasi dan gender, - Kontinuitas karya tulis oleh penulis perempuan yang merdeka

Dana yang Dibutuhkan

Rp.160 Juta

Durasi Proyek

9 bulan