178 - Sosialisasi dan pementasan teater di pulau Nias

Nama Inisiator

Ayu berliana lase

Bidang Seni

seni_pertunjukan

Pengalaman

4 tahun

Contoh Karya

1475410712675.jpg

Kategori Proyek

perjalanan

Deskripsi Proyek

Teater di Indonesia pada zaman ini sebenarnya sudah sangat maju dan banyak peminatnya. Teater sendiri biasanya digarap oleh para lelaki dan perempuan sebagai pemainnya saja. Dinias, teater sama sekali tidak terjamah apalagi berkembang karena kurangnya pemahaman dan tidak adanya wadah untuk mengapresiasikannya. Di proyek ini, saya ingin melakukan perjalanan di tiga kabupaten besar di pulau Nias, saya ingin mensosialisasikan apa itu teater dan sekaligus membuat pertunjukan kecil di setiap tempat agar masyarakat banyak dapat menyaksikan teater secara gratis dan membangun jiwa seni didalam diri mereka. Banyak sekali cerita rakyat nias yang dapat diangkat menjadi sebuah pertunjukan besar tapi semua itu lenyap karena tidak adanya pemahaman akan teater itu sendiri. Saya sendiri sangat sedih sebagai pecinta dunias teater saya harus menunggu tamat SMA agar dapat ke kota besar dan mendalami teater karena tidak adanya pelestarian seni teater di pulau Nias. Di proyek ini saya mengkhususkan perempuan sebagai pesertanya karena paham di pulau Nias sendiri membuat perempuan terpagari untuk berkarya. Dan saya ingin menghancurkan setiap paham tersebut dan membangun perempuan-perempuan di pulau Nias yang berseni dan berkarakter kuat karena mempunyai skill dan keahlian di bidang seni.

Latar Belakang Proyek

Melihat perkembangan dunia teater di Indonesia membuat saya ingin mengikutsertakan kampung halaman saya sendiri sebagai salah satu daerah yang memajukan teater di Indonesia. Sebenarnya saya sudah ingin mengerjakan proyek ini sejak lama tapi karena keterbatasan dana dan tenaga saya harus bersabar menunggu namun karena ada hibah dana ini saya sangat bersemangat dan mulai merancang kembali proyek ini. Selama ini Nias sama sekali tidak punya pemahaman apalagi wadah untuk berkarya di bidang ini. Jadi saya akan membentuk sebuah tim yang terdiri atas 10 orang yaitu 6 perempuan dan 4 laki laki. Kami akan mensosialisasikan dan menampilakan suatu pementasan di 3 lokasi yang akan jadi tujuan proyek ini. Banyak sekali wanita wanita yang hanya tau tugas rumah tangga saja tanpa membangun jiwa seni yang ada didirinya. Masyarakat Nias sendiri sangat kudep akan dunia seni apalagi bagian pelosok yang tidak terjangkau jaringan. Saya memang tidak bisa mengatasi masalah itu tapi saya ingin terjun langsung dan berinteraksi langsung terhadap masyarakat. walaupun saya masih muda, tapi saya yakin dapat menjangkau dan membangun perempuan-perempuan Nias menjadi pribadi yang berjiwa seni khususnya di bidang seni teater.

Masalah yang Diangkat

Tidak adanya seorang pelopor pembuat teater di pulau Nias. Padahal banyak sekali anak Nias yang belajar teater di kota besar tapi tidak mengaplikasikannya di kampung sendiri. Pemahaman yang kurang membuat masyarakat Nias tidak mendalami dan melestarikan seni teater.

Indikator Sukses

1. Pertunjukan yang akan ditonton oleh banyak masyarakat Nias secara gratis. 2. Membangun pemahan akan teater sehingga ada niat membuat pementasan teater mengenai pulau nias.

Dana yang Dibutuhkan

Rp.16 Juta

Durasi Proyek

1 bulan