487 - KratonPedia: Portal Informasi Budaya Nusantara

Nama Inisiator

KratonPedia.com divisi dari PT. Inti Artistika Solusitama

Organisasi

KratonPedia.com divisi dari PT. Inti Artistika Solusitama

Topik

Meretas batas – kebhinekaan bermedia

Deskripsi Proyek

KratonPedia dibangun dengan tujuan menjadi sumber informasi budaya, hasil budaya dan peninggalan budaya leluhur di tanah Nusantara. Untuk itu KratonPedia berusaha untuk menggali, mem-basis datakan dan memetakan lokasi (geotag) budaya dan hasil peninggalan budaya tersebut.

Masalah yang Diangkat

Tidak adanya sentra informasi budaya Indonesia yang lengkap dan komprehensif. Jikapun ada, informasi budaya ditampilkan dalam kemasan yang kurang menarik sehingga pemirsa (terutama kalangan muda) kurang bisa mengapresiasi. Beberapa budaya/kegiatan budaya nyaris punah karena tidak ada penerusnya. Tidak adanya Informasi lokasi, tempat2 budaya yang layak dikunjungi wisatawan (hanya itu-itu saja)

Solusi

Mendata seluruh budaya Nasional lewat simpul-simpul budaya di daerah yaitu Kraton-Kraton yang ada di Nusantara, memberikan kemasan yang menarik, bersifat sosial sehingga kalangan muda mudah mengapresiasinya, dan terus menerus mengkomunikasikan kekayaan budaya nusantara lewat media elektronik Portal Informasi Budaya. Dalam setiap informasi foto, video dan artikel, selalu memberikan informasi lokasi (geotag) sehingga wisatawana.
Pihak yang akan menerima manfaat dari proyek ini adalah wisatawan lokal, wisatawan asing, mahasiswa, budayawan, dosen yang ingin menggali tentang budaya Indonesia, dan media (cetak/elektronik) untuk mendapatkan sumber-sumber foto, video untuk digunakan dalam materi pembahasan yang terkait dengan budaya Indonesia, serta rakyat daerah, pemerintah daerah seluruh Indonesia utk sebagai promosi wisata daerah.

Target

Wisatawan lokal yang ingin mengetahui tentang budaya Indonesia 18-45 tahun L/P, di Indonesia Wisatawan asing baik untuk keperluan leisure atau studi yang berminat mengetahui keberagaman budaya Indonesia
Mahasiswa, budayawan, dosen yang ingin menggali tentang budaya Indonesia
Media (cetak/elektronik) untuk mendapatkan sumber-sumber foto, video untuk digunakan dalam materi pembahasan yang terkait dengan budaya Indonesia.
Rakyat Daerah, Pemerintah Daerah seluruh Indonesia utk sebagai promosi wisata daerah.

Indikator Sukses

Jumlah member yang teregistrasi di website, Jumlah fans di facebook fanpage, jumlah follower twitter.

Lokasi

Jakarta

Dana yang Dibutuhkan

2,6 Miliar Rupiah

Durasi Proyek

1 tahun