Nama Inisiator
Didit Saputra
Organisasi
NA
Topik
Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media
Deskripsi Proyek
Teknologi informasi saat ini sangat berkembang pesat. Seperti yang kita ketahui untuk mendapatkan suatu informasi tidak semua orang bisa melakukannya. Dibutuhkan beberapa keahlian jika orang ingin mencari informasi, misalnya: mampu berkomputer, mampu berinternet dan beberapa keahlian pendukung lainnya. Oelh karena itu, kami ingin mewujudkan “desaku tidak buta teknologi informasi” dengan membangun Pusat teknologi informasi di desa dan tempat untuk pelatihan bagi warga desa setempat dan sekitarnya
Masalah yang Diangkat
Masyarakat desa pada semua kalangan (dari anak-anak hingga orang tua) sangat kurang pengetahuan tentang teknoligi, seperti mencari informasi, mengoperasikan komputer, mengakses internet dan masih banyak teknologi yang tidak terjangkau oleh masyarakat di desa. Kita semua tahu itu membutuhkan biaya yang sangat besar bagi masyarakat desa
Solusi
Dengan adanya Pusat teknologi informasi desa dan tempat untuk pelatihan, warga desa setempat dapat mengikuti beberapa pelatihan juga mendapatkan akses internet dengan biaya yang sangat terjangkau bahkan gratis bagi mereka yang benar-benar tidak mampu. Proyek ini akan memberikan manfaat bagi masyarakat desa setempat dan sekitarnya, terlebih bagi mereka yang kurang mampu
Target
Masyarakat desa setempat dan sekitarnya, terlebih bagi mereka yang kurang mampu
Indikator Sukses
Program ini berhasil jika 70% masyarakat 12-40 tahun bisa mengoperasikan computer dan mengakses internet
Lokasi
Malang
Dana yang Dibutuhkan
654 Juta Rupiah
Durasi Proyek
Oktober 2011 – Oktober 2014