263 - Diseminasi Informasi Pembangunan Pedesaan Banjaran Wetan

Nama Inisiator

Yayasan Nguniang

Organisasi

Yayasan Nguniang

Topik

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media

Deskripsi Proyek

Sebuah proyek penyadaran informasi dan teknologi untuk meningkatkan ekonomi kerakyatan di Desa Banjaram Wetan yang dilatarbelakangi oleh permasalahan mengenai tingginya angka kemiskinan, anak putus sekolah, dan pengangguran, serta rendahnya partisipasi sekolah, daya beli masyarakat, dan terjadinya asimetri informasi di daerah tersebut

Masalah yang Diangkat

Angka kemiskinan, angka putus sekolah, dan partisipasi sekolah yang masih cukup tinggi, lama sekolah masih rendah, pengangguran, daya beli yang masih rendah, dan asimetri informasi

Solusi

Dengan pendampingan dan pembangunan media informasi warga dimana mereka belajar untuk mencari, mengolah, dan menyampaikan informasi dari mereka, untuk mereka, dan oleh mereka sendiri agar terjadi perubahan kesadaran akan pentingnya media informasi bagi warga masyarakat pedesaan. Proyek ini akan memberi keuntungan kepada kelompok petani (415 anggota), kelompok peternak, pemilik dan pekerja home industri kerupuk, serta keluarga petani dan masyarakat Desa Banjaran Wetan sekitar 4.160 kepala keluarga

Target

Kelompok petani (415 anggota), kelompok peternak, pemilik dan pekerja home industri kerupuk, serta keluarga petani dan masyarakat Desa Banjaran Wetan sekitar 4.160 kepala keluarga

Indikator Sukses

Adanya media informasi warga yang dikelola bersama oleh mereka baik pemerintah maupun masyarakat sekitar, terbentuknya kelembagaan pengelolaan media warga, dan terbangunnya kesadaran akan pentingnya media warga dengan pengelolaan secara sukarela

Lokasi

Bandung, Jawa Barat

Dana yang Dibutuhkan

207 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Oktober 2011 – Oktober 2012 (1 tahun)