168 - Hijauku.com - Situs Hijau Indonesia

Nama Inisiator

Hizbullah Arief

Organisasi

Hijauku Media Lestari

Topik

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media

Deskripsi Proyek

Website yang memberikan akses informasi yang setara kepada masyarakat, memberikan edukasi, ide, dan inspirasi mengenai gaya hidup sehat dan ramah lingkungan dari Indonesia dan seluruh dunia. Berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menciptakan sistem perekonomian yang hijau yang merupakan sistem ekonomi yang ramah lingkungan, yang tidak mengeksplotasi alam, dan meningkatkan kemandirian masyarakat

Masalah yang Diangkat

Keterbatasan akses (dari sisi bahasa dan media) terhadap informasi terutama terkait tren gaya hidup sehat dan ramah lingkungan. Padahal informasi adalah sumber ide dan inspirasi bagi masyarakat untuk melakukan tindakan yang bermanfaat bagi kesehatan dan alam dan menciptakan kemandirian secara ekonomi

Solusi

Melakukan kampanye online (melalui situs dan social media) dan offline untuk menggaungkan ide dan inspirasi gaya hidup sehat dan ramah lingkungan

Target

Seluruh pengguna internet di Indonesia yang jumlahnya mencapai 45 juta yang diraih melalui kampanye online dan seluruh masyarakat di Jabodetabek melalui kampanye offline

Indikator Sukses

Berdasarkan jumlah pengunjung dan akses ke Hijauku.com - Situs Hijau Indonesia serta penyampaian informasi langsung ke masyarakat melalui kampanye offline dengan melibatkan berbagai pihak yang berkepentingan, bekerja sama dengan organisasi pendidikan, LSM dan pemerintah

Lokasi

Depok, Jawa Barat

Dana yang Dibutuhkan

100 Juta Rupiah

Durasi Proyek

Keadilan dan kesetaraan akses terhadap media